Bandar Lampung -
Dukungan kepada pasangan Ike Zam sebagai Cawali/Cawawali Bandar Lampung kian membanjir menyusul Minggu (21/6) malam, Dang Gusti Ike Edwin kembali memenuhi undangan warga, kali ini ke Kelurahan Kangkung,Kecamatan Teluk Betung Selatan, Bandar Lampung.

Kehadiran jendral polisi berbintang dua itu jelas disambut hangat sejumlah tokoh dan warga setempat, lantaran mereka ingin bersua dan berwicara bersama Dang Ike agar bercerita tentang pengalamannya seusai menjabat Kapolda Lampung. Itu karena, mereka masih ingat akan sosok Dang Gusti Ike Edwin adalah satu-satunya orang yang pernah menjadi  Kapolda Lampung, yang mudah ditemui masyarakat. "Bapak ini, Kapolda yang pernah menyebar nomor Hp nya ke seluruh warga Lampung," ujar seorang warga.

Masih teringat di benak masyarakat tentang bagaimana sepak terjang Dang Ike saat menjadi Kapolda dulu, propinsi Lampung menjadi aman dari tindak kejahatan dan tidak ada lagi kemacetan lantaran ada program polisi dimana mana dan kantor di dalam tenda.

Seusai Dang Ike bercerita mengobati kerinduan warga, tiba-tiba diantara mereka bersitegas." Kalau begitu apa salahnya,  kita mendukung Pak Ike jadi Walikota Bandar Lampung, karena sudah terbukti kerjanya bagi masyarakat Lampung."

Mantan Kapolda Lampung tersebut hanya tersenyum dan mengucapkan terima kasih kepada warga Kelurahan Kangkung atas kehangatan sambutannya. "Tapi maaf, saya datang kesini hanya karena kita sama-sama rindu bersilahturahmi.Bukan untuk kampanye atau pencitraan. Namun begitulah, saya apa adanya, dimanapun saya bertugas saya harus optimal menjalankan tugas, "

Sebelum mengakhiri acara, Dang Ike pun menyempatkan diri menjenguk seorang warga setempat, Ibu Erik Kurniawati (51) yang sudah lama terbaring sakit terkena stroke. | red

 Salam Dua Bintang Selalu
⭐⭐